LAMANINDO.COM, BAUBAU- Warga Kelurahan Lipu, Kecamatan Betoambari, mengeluhkan genangan air yang selalu muncul setiap kali hujan turun. Genangan air yang mencapai setinggi lutut orang dewasa di Jalan Gajah Mada tidak hanya mengganggu aktivitas warga, tetapi juga membahayakan pengendara yang melintas.
Masalah ini telah berlangsung lama, namun hingga kini belum ada langkah nyata dari Pemerintah Kota (Pemkot) Baubau untuk mengatasinya. Warga sekitar menyebut kondisi ini sangat meresahkan dan meminta perhatian serius dari pihak pemerintah.
“Sangat mengganggu, genangan ini selalu ada berhari-hari setelah hujan. Ini bahaya untuk pengendara dan juga menciptakan lingkungan yang tidak sehat,” ujar warga yang tidak ingin namanya dipublis.
Penjabat (Pj.) Wali Kota Baubau, Rasman Manafi, dinilai kurang merespons permasalahan ini. Hingga saat ini, belum terlihat adanya upaya perbaikan terhadap infrastruktur di wilayah tersebut untuk mencegah terjadinya genangan air.
“Sepertinya ini dianggap masalah sepele, padahal dampaknya besar bagi kami di sini. Kami butuh perhatian dan tindakan nyata,” tambah warga lainnya, Kamis (12/12/2024).
Masyarakat berharap Pemkot Baubau segera mengambil tindakan untuk memperbaiki sistem drainase di kawasan tersebut, sehingga masalah genangan air yang mengganggu ini tidak terus berulang.(**)