Ny. Siti Norma Adios, Resmi Dilantik sebagai Ketua TP PKK Buton Selatan

0
262
Img 20250312 Wa0003

LAMANINDO.COM, KENDARI– Istri Bupati Buton Selatan, Ny. Siti Norma Adios, resmi dilantik sebagai Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Buton Selatan. Pelantikan tersebut berlangsung di Aula Merah Putih, Rumah Jabatan Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Kendari, Selasa (11/3/2025).

Pelantikan ini dilakukan langsung oleh Gubernur Sultra, Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka, bersamaan dengan pengukuhan Pengurus TP PKK Provinsi Sulawesi Tenggara masa bakti 2025-2030.

Img 20250312 Wa0005

Acara ini turut dihadiri oleh Wakil Gubernur Sultra, Ketua TP PKK Provinsi Sultra Arinta Nila Hapsari, Sekretaris Daerah Sultra, pejabat tinggi pratama lingkup Pemprov Sultra, instansi vertikal, serta Ketua Dharma Wanita Persatuan Provinsi Sultra dan perangkat daerah lainnya.

Dalam sambutannya, Gubernur Andi Sumangerukka menekankan peran strategis PKK dalam membangun kesejahteraan keluarga dan masyarakat. Ia mengapresiasi semangat para ibu dalam menjalankan tugas sosial, terutama dalam pemberdayaan UMKM dan penanganan stunting.

“PKK adalah organisasi yang langsung menjangkau keluarga, berbeda dengan organisasi lain. Semangat ibu-ibu dalam membangun kesejahteraan sosial sangat luar biasa. Banyak program yang bisa dijalankan, seperti pemberdayaan ekonomi dan kesehatan keluarga, yang lebih efektif jika dikelola oleh ibu-ibu karena mereka yang mengalami dan memahami persoalan tersebut secara langsung,” ujarnya.

Selain itu, Gubernur juga menekankan pentingnya peran ibu dalam menjaga keharmonisan keluarga, yang akan berdampak pada produktivitas di lingkungan kerja dan masyarakat.

Penulis: Anshar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini