LAMANINDO.COM, JAKARTA – Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) menggelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan Nasional di lapangan kantor pusat ATR/BPN, Jakarta, Senin (10/11/2025). Direktur Jenderal Tata Ruang, Suyus Windayana, bertindak sebagai inspektur upacara sekaligus membacakan amanat Menteri Sosial RI, Saifullah Yusuf, yang menekankan pentingnya meneladani semangat perjuangan para pahlawan.
Dalam amanat tersebut, Suyus mengatakan, Hari Pahlawan menjadi momentum untuk kembali mengenang jasa para pejuang bangsa yang tidak hanya tercatat sebagai nama dalam sejarah, tetapi menjadi “cahaya yang menerangi perjalanan Indonesia hingga kini.”
Amanat Mensos RI juga menegaskan tiga nilai utama yang diwariskan pahlawan bangsa, yakni kesabaran dalam menghadapi ujian, mengutamakan kepentingan bangsa, serta memiliki pandangan jauh ke depan. Nilai-nilai tersebut dinilai relevan dalam menghadapi tantangan masa kini.
“Perjuangan saat ini tidak lagi dilakukan dengan bambu runcing, melainkan melalui ilmu pengetahuan, empati, dan pengabdian. Namun semangatnya tetap sama: membela yang lemah, memperjuangkan keadilan, serta memastikan seluruh anak bangsa mendapatkan kesempatan yang setara,” ucap Suyus.
Suyus juga menegaskan, nilai perjuangan pahlawan sejalan dengan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, terutama dalam penguatan ketahanan nasional, peningkatan kualitas pendidikan, penegakan keadilan sosial, dan pembangunan sumber daya manusia yang unggul.
“Mari menjaga agar api perjuangan itu tidak padam. Kita lanjutkan semangat para pahlawan melalui kerja nyata dan kontribusi berkelanjutan bagi bangsa,” tutupnya.
Rangkaian upacara turut diisi dengan pembacaan pesan dari sejumlah pahlawan nasional, seperti dr. Tjipto Mangoenkoesoemo, Pangeran Antasari, Sisingamangaraja XII, Frans Kaisiepo, Ida Anak Agung Gde Agung, dan Raden Dewi Sartika. Pelaksanaan upacara melibatkan perwakilan dari Inspektorat Jenderal, Direktorat Jenderal Tata Ruang, serta Direktorat Jenderal Penetapan Hak dan Pendaftaran Tanah.
Sebagai penutup, panitia mengumumkan para pemenang lomba Hari Agraria dan Tata Ruang (HANTARU) 2025, sebagai bentuk apresiasi atas kreativitas dan dedikasi insan ATR/BPN. (mw/fa/yz)
