Atasi Stunting, Wali Kota Baubau Ingin Sajian Makan Anak Diutamakan

0
195

LAMANINDO.COM, BAUBAU- Wali Kota Baubau, La Ode Ahmad Monianse menginginkan sajian makan untuk anak diutamakan agar gizi anak terpenuhi untuk mencegah stunting atau gagal tumbuh kembang pada anak.

Sebab menurut Wali Kota, dibeberapa kelompok masyarakat terkadang dalam penyajian makan lebih diutamakan orang tua khususnya bapak ketimbang anak.

“Kadang-kadang penghormatan kepada orang tua utamanya bapak dilambangkan dengan sajian makan karena dianggap bapak itu pekerja sehingga butuh pasokan makan yang cukup. Padahal mereka kurang memahami, justru anak-anak yang lagi tumbuh, juga butuh pasokan gizi cukup sehingga ini yang perlu kita ubah dimasyarakat,”ujar Ahmad Monianse dalam acara sosialisasi Gemarikan, Cegah Stunting dengan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan di Aula Kantor Dinas Perikanan Baubau, Senin(26/6/2023).

Karena itu, Wali Kota juga meminta pengurus Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) dapat membantu Pemkot Baubau mensosialisasikan pola makan baik yang memihak pada anak.

Menurut Wali Kota, lewat sosialisasi Gemar Makan Ikan yang digelar Dinas Perikanan Baubau dengan menggandeng pelaku UMKM dibidang kuliner itu, diharapkan pula dapat membuat inovasi olahan ikan yang disukai anak-anak.

“Jadi produk perikanan turunannya harus kita buatkan inovasi. Karena, kadang-kadang anak kalau lihat ikan mungkin tidak suka, tapi jika dilihat dalam bentuk lain namun isinya tetap ikan, maka itu bisa jadi satu cara sehingga anak bisa gemar makan ikan utamanya untuk pengentasan stunting di Kota kita,”ujarnya.

Wali Kota juga menilai, dampak positif yang bisa didapatkan dari gemar makan yaitu akan membuat usaha perikanan semakin menggeliat baik perikanan tangkap maupun budidaya.

“Karena harapan kita dengan semakin meningkatnya masyarakat makan ikan, akan berdampak baik terhadap bisnis perikanan itu sendiri,” tutupnya.(adm)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini