Ridwan Badallah Buka Pasar Murah, Stabilkan Harga Pangan di Bandar Batauga

0
335
Pangan Murah
Pj Bupati Buton Selatan secara resmi membuka Pasar Murah yang diselenggarakan oleh Dinas Ketahanan Pangan di Pasar Bandar Batauga pada Jumat, 15 November 2024.

LAMANINDO.COM, BATAUGA– Pj Bupati Buton Selatan secara resmi membuka Pasar Murah yang diselenggarakan oleh Dinas Ketahanan Pangan di Pasar Bandar Batauga pada Jumat, (15/11/2024).

Acara ini merupakan bagian dari program Gerakan Pangan Murah (GPM) yang bertujuan untuk membantu stabilisasi pasokan dan harga pangan di wilayah Buton Selatan.

Pasar murah ini disambut antusias oleh masyarakat, terutama dalam menghadapi potensi fluktuasi harga pangan di tengah kondisi ekonomi yang menantang. Berbagai kebutuhan pokok, seperti beras, minyak goreng, gula pasir, telur, dan kebutuhan pokok lainnya dijual dengan harga yang lebih terjangkau daripada harga pasar pada umumnya. Inisiatif ini bertujuan untuk meringankan beban masyarakat serta menjaga stabilitas pasokan bahan pangan di daerah.

Kegiatan Pangan Murah

Pj Bupati menyampaikan apresiasinya kepada Dinas Ketahanan Pangan yang telah menginisiasi kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap kebutuhan masyarakat, khususnya dalam menjaga ketersediaan pangan dengan harga yang stabil.

“Program ini sangat penting untuk memastikan masyarakat dapat memenuhi kebutuhan pokoknya dengan harga terjangkau. Saya berharap kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut ke depannya,” ujar Pj Bupati.

Selain itu, beliau mengimbau kepada masyarakat untuk memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya serta mengingatkan pentingnya menjaga ketahanan pangan di tingkat keluarga.

Kegiatan Gerakan Pangan Murah di Pasar Bandar Batauga ini direncanakan berlangsung hanya satu hari, dengan harapan dapat memberi dampak positif bagi ekonomi masyarakat serta mendukung stabilisasi harga pangan di Buton Selatan.(**)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini