Wilayah Buton Selatan Diguncang Gempa 3.7 SR

0
388
Gempa Busel

LAMANINDO.COM, BUSEL- Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis peristiwa gempabumi tektonik di wilayah Siompu Kabupaten Buton Selatan provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) pada Senin (18/12/2023) sekira pukul 16:54:13 Wita.

Kepala stasiun geofisika kendari, Rudin mengatakan gempa tektonik tersebut berkekuatan 3.7 skala richter (SR) dengan kedalaman 38 km.

“Gempa ini letak koordinatnya berada pada posisi 5.89 LS, 122.11 BT atau di laut 47.1 km Barat Daya Siompu Barat, Kabupaten Buton Selata,” kata Rudin.

Hingga berita ini diturunkan, pihak BMKG menyebut tidak ada gempa susulan serta tidak ada laporan dari masyarakat setempat atas kerusakan yang ditimbulkan akibat peristiwa itu.(**)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini